Jumat, 01 Juni 2012

Gedung Budaya Loka Tuban Ramai Pengunjung Bursa Kerja

Job Fair SMKN 2, Dibanjiri Ribuan Pelamar Per-Hari Tuban – Job Fair 2012 yang diselenggarakan SMK Negeri 2 Tuban di gedung Budaya Loka ramai dikunjungi para pelamar kerja. Tak kurang dari 1.000 warga Tuban mendatangi gedung Budaya Loka untuk menyaksikan kegiatan yang baru diselenggarakan pertama kali di Bumi WALI (Bumi Ronggolawe). Nampaknya masyarakat memanfaatkan kesempatan ini untuk mencari pekerjaan yang sesuai dengan kompetensi dan keahlian masing-masing. Warga nampak terlihat berjubel di pintu masuk lokasi. Program yang dibuka pada hari Rabu (29/05/2012) hingga Minggu (03/06/2012). Jumat (01/06/2012), Ketua Panitia Penyelenggara, Ninik Widiarachmawati membenarkan bahwa pencari kerja sangat membeludak, meski promo kegiatan hanya dilakukan selama Seminggu melalui Radio SUGAR FM 94 MHz. “Semenjak kegiatan dimulai hingga sekarang, total pengunjung mencapai 2.530 orang, ternyata antusiasme warga terhadap program ini sangat luar biasa,” jelasnya. Menurut catatan Kepala Sekolah SMKN 2 Tuban, Abdul wahab, selama Tiga Hari ini program yang menghabiskan dana sebesar Rp. 35 juta dari SBI ADB INVEST ini sudah memberikan pekerjaan baru pada 95 orang yang sudah menemukan pilihan tempat kerja sesuai dengan keinginanya. “Bahkan ada pengunjung yang berasal dari Bojonegoro dan Lamongan yang merelakan waktunya untuk datang pada acara ini,” Pungkas Abdul Wahab.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kebersamaannya disini.